Sabtu, 24 September 2011

Cara menampilkan menu bar pada task manager yang hilang


Fasilitast task manager pada sistem operasi windows berfungsi untuk melihat aktifitas aplikasi yang sedang operasi, dan juga untuk melihat seberapa besar penggunaan memory dan prosessor komputer.  Untuk melihat daftar aplikasi, penggunaan prosesor dan lain lain bisa dilakukan dengan memilih menu bar yang ada di atasnya. Namun terkadang ketika kita menampilkan task manager, menubar yang ada di atasnya menghilang, seperti gambar di bawah ini.
menampilkan menu bar pada task manager yang hilang
Jika kamu menjumpai masalah seperti di atas, jangan khawatir karena masalah di atak disebabkan oleh virus atau kerusakan sistem, itu disebabkan karena salah klik pada jendela bagian pojok kanan dekat tombol tap users.
menubar bisa ditampilkan dengan mudah, caranya silahkan doble klik pada bagian tepi atas jendela taks managaer itu, seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah ini.

menampilkan menu bar pada task manager yang hilang
nanti jendela taks manager akan tampil normal seperti sebelumnya.

menampilkan menu bar pada task manager yang hilang

LINUX

pengertian linux
pengguna komputer di indonesia saat ini kebanyakan menggunakan sistem operasi buatan dari microsoft, yaitu microsoft windows. hal itu wajar saja terjadi, karena sistem operasi windows lebih dulu hadir di Indonesia ketimbang sistem operasi linux. mungkin anda semua yang telah mengerti tentang komputer, sudah memahami bahwa sistem operasi windows bukanlah software yang bebas disebarluaskan, anda harus mengeluarkan biaya lisensi untuk bisa menginstal secara legal di komputer anda, tapi jika anda tidak mengeluarkan biaya lisensi, berarti bisa dikatakan windows yang anda gunakan adalah bajakan.

pada artikel ini membahas tentang pengertian linux. pengerian linux adalah software sistem operasi open source yang gratis untuk disebarluaskan di bawah lisensi GNU. jadi anda diijinkan untuk menginstal pada komputer anda ataupun mengkopi dan menyebarluaskannya tanpa harus membayar. linux merupakan turunan dari unix dan dapat bekerja pada berbagai macam perangkat keras koputer mulai dari inter x86 sampai dengan RISC. Dengan lisensi GNU (Gnu Not Unix) Anda dapat memperoleh program, lengkap dengan kode sumbernya (source code). Tidak hanya itu, Anda diberikan hak untuk mengkopi sebanyak Anda mau, atau bahkan mengubah kode sumbernya.Dan itu semua legal dibawah lisensi. Meskipun gratis, lisensi GNU memperbolehkan pihak yang ingin menarik biaya untuk penggandaan maupun pengiriman program.
Kebebasan yang paling penting dari Linux, terutama bagi programmer dan administrator jaringan, adalah kebebasan untuk memperoleh kode sumber (source code) dan kebebasan untuk mengubahnya. Ini berimplikasi pada beberapa hal penting. Pertama keamanan, yang kedua dinamika.
Jika perangkat lunak komersial tidak memperkenankan Anda untuk mengetahui kode sumbenya maka Anda tidak akan pernah tahu apakah program yang Anda beli dari mereka itu aman atau tidak (sering disebut security by obscurity). Hidup Anda di tangan para vendor. Dan jika ada pemberitahuan tentang bug dari perangkat lunak komersial tersebut, seringkali sudah terlambat. Dengan Linux, Anda dapat meneliti kode sumbernya langsung, bersama dengan pengguna Linux lainnya. Berkembangnya pengguna Linux sebagai komunitas yang terbuka, membuat bug akan cepat diketahui, dan secepat itu pula para programmer akan memperbaiki programnya. Anda sendiri juga yang menentukan kode yang cocok sesuai dengan perangkat keras maupun kebutuhan dasar perangkat lunak lainnya untuk dapat diimplementasikan. Ibarat sebuah mobil, Anda bisa memodifikasi sesukanya, bahkan hingga mesin sekalipun, untuk memperoleh bentuk yang diinginkan.
Keterbukaan kode sumber juga memungkinkan sistem operasi berkembang dengan pesat. Jika sebuah program dengan sistem tertutup dan hanya dikembangkan oleh vendor tertentu, paling banyak sekitar seribu hingga lima ribu orang. Sedangkan Linux, dengan keterbukaan kode sumbernya, dikembangkan oleh sukarelawan seluruh dunia. Bug lebih cepat diketahui dan program penambalnya (patch) lebih cepat tersedia. Pendekatan pengembangan sistem operasi ini disebut Bazaar. Kebalikannya sistem Chatedraal sangat tertutup dan hanya berpusat pada satu atau dua pengembang saja.
linux saat ini telah berkembang menjadi banyak distro (distribusi linux), misalnya adalah distro Redhat, Debian, Suse. saat ini distro linux yang sangat populer di gunakan di indonesia adalah distro Ubuntu yang merupakan turunan dari Debian.
Di bawah ini merupakan tampilan antarmuka desktop linux ubuntu
tampilan antar muka desktop linux ubuntu
tampilan antar muka desktop linux ubuntu

Senin, 19 September 2011

10 JEJARING SOSIAL ASLI INDONESIA

1. Helloicu.com


No more bored, never be alone, because i see you. Itulah kata kata yang menjadi tagline helloicu. Dengan avatar yang dapat kita buat sendiri, kita seperti bisa melihat kawan di seberang dengan wujud kartun, lengkap dengan ruangan sebagai rumah kita.
2. Fufei.com
Friends uniting program especially indonesia (FUFEI) adalah sebuah website komunitas yang berisi tentang jurnal persahabatan dan kreativitas di internet.
3. Statusbook.com
Didirikan oleh Andi Syoekri Amal dari Palopo, Sulawesi Selatan. Sepintas tampilannya mirip facebook, kita dapat membuat status, berbagi video, dan menambah teman..
4. Adandu.com
Dengan tampilan didonminasi warna merah dan putih. Adandu mulai diluncurkan dalam versi beta pada Oktober 2009.
5. Desavirtual (Dvers.com)
Di desa ini kita bisa bergabung dengan facebook, twitter, dan ebay. Kita bisa belanja online dan aktivitas jual beli.
6. Digli.com
Adalah sebuah situs pertemanan dengan rasa indonesia. Dengan fasilitas yang memadai sehingga mempermudah dalam proses pertemanan. salah satunya menggabungkan facebook dan kaskus.
7. Otofriends.com
Situs ini mengusung tema jejaring sosial dengan tagline community gathering, start from indonesia. Otofriends tergolong cepat dengan fitur komplet dan terus bertambah.
8. Lilocity.com
Lilo adalah singkatan Litle Online, yang dikembangkan tempat berkumpulnya anak muda bersosialisasi, berkreasi dan bereksperesi.
9. Salingsapa.com
Tidak beda dengan facebook, situs ini dibuat seorang anak SMP dikawasan Bandung. Dan tentunya tidak kalah dengan facebook.
10. Kongkoow.com
Kongkoow menyediakan fasilitas sangat lengkap mulai akum email, file sharing, video streaming dan blogging.
Silahkan mencoba dan menilai kelebihan dan kekurangan masing masing, maju jejaring sosial indonesia

10 Situs Jejaring Sosial Terbaik Versi CafeBisnis

Apakah jejaring sosial? Jejaring sosial adalah kelompok yang terdiri dari orang-orang yang dihubungkan oleh kepentingan bersama, persahabatan, pengetahuan dan lain-lain.  Situs jejaring sosial adalah sebuah platform berbasis web yang menyediakan tempat bagi pengguna internet untuk bergabung dan membentuk komunitas online.
Apa yang hebat dari situs jejaring sosial? Jejaring sosial telah mengubah cara orang berkomunikasi dengan orang lain, seperti keluarga, teman dan orang lain secara online. Hal ini juga mengubah cara orang mencari pendapatan lewat internet. Anda dapat menentukan target customer di situs jejaring sosial seperti teman, anggota keluarga, teman dari teman Anda dan bahkan pelanggan baru pada sepuluh besar situs jejaring sosial terbaik berikut:
  1. Facebook. Inilah pemimpin di antara situs jejaring sosial saat ini. Facebook adalah situs jejaring sosial umum. Ada lebih dari 600 juta orang menggunakan Facebook. Jika Anda baru mulai bergabung dalam jejaring sosial, Facebook adalah tempat yang cocok.
  2. MySpace. Inilah salah satu situs populer lainnya. MySpace memberikan pengalaman yang sangat personal seputar dunia entertainment dan menghubungkan Anda dengan aneka interaksi sosial.
  3. YouTube. YouTube adalah sebuah website yang memungkinkan Anda untuk mencari, melihat dan meng-upload video yang Anda buat sendiri untuk berbagi dengan pengguna lain. Ini adalah cara yang bagus untuk membangun marketing melalui viral video.
  4. LinkedIn. Ini adalah website yang memungkinkan Anda untuk membangun jaringan dengan para profesional yang sesuai dengan segmentasi bisnis Anda. Ini adalah channel yang tepat bagi Anda untuk mengenal orang-orang yang memiliki kepentingan bisnis yang sama.
  5. Bebo. Bebo adalah salah satu situs yang sangat populer di Inggris dan Irlandia, respons yang bagus juga terjadi di Amerika Serikat. Kalau di Indonesia mungkin kurang populer.
  6. Twitter. Twitter menawarkan jaringan sosial yang sifatnya umum dan juga memfokuskan diri pada micro-blogging. Twitter memungkinkan Anda untuk mem-follow apa yang teman Anda lakukan dan juga berbagi informasi aktifitas terkini yang sedang Anda lakukan. Inilah situs jejaring sosial yang diramal akan mampu meruntuhkan dominasi Facebook di era micro blogging.
  7. Flickr. Flickr adalah jejaring sosial seputar fotografi. Flickr memungkinkan Anda berbagi foto dan berbalas komentar dengan orang-orang di seluruh dunia.
  8. Netlog. Ini adalah website yang berasal dari Eropa yang mencakup blog pribadi, video sharing dan penawaran iklan secara gratis.
  9. Habbo. Habbo adalah website yang segmentasinya diarahkan ke remaja. Habbo mendorong Anda untuk bertemu orang-orang baru dalam sebuah game dan chat room.
  10. hi5. Inilah website yang memungkinkan Anda untuk terhubung dengan, tidak hanya teman-teman Anda, tetapi juga dengan semua orang di dunia secara gratis. Berbagai fitur yang ditawarkan adalah chat room, membuat grup dan kustomisasi profil.
Ada banyak situs jejaring sosial lain yang tersedia saat ini. Anda harus memahami persyaratan layanan (TOS) masing-masing situs tersebut. Anda bisa menjadi populer di seluruh dunia, meningkatkan daya saing bisnis Anda dan juga membangun kehidupan sosial yang lebih baik melalui situs jejaring sosial.
Jika Anda ingin menghasilkan uang lewat internet, yang perlu dipelajari bukan hanya teknik-teknik terbaru ataupun software terkini yang sedang menjadi pusat perhatian. Lebih dari itu, Anda perlu menciptakan sistem yang akan memangkas proses trial and error sehingga Anda bisa segera mendapatkan hasil, bahkan bagi pemula sekalipun. Dan situs jejaring sosial adalah awal yang baik untuk memulai proses tersebut.

PENGERTIAN LAN,MAN,WLAN

Setelah panjang lebar posting jaringan,, kayanya masih ada yang kurang :D , hal yang kecil tapi penting. Yaitu pemahaman tentang  area jaringan seperti LAN, MAN, LAN, WLAN, dll
  • Local Area Network (LAN) adalah sekumpulan komputer yang saling terhubung bersama dalam satu area tertentu yang tidak begitu luas. Seperti di dalam satu kantor atau yang paling mudah itu contohnya  warnet oh ya 2 PC yang terhubung secara Peer to Peer saja sudah termasuk LAN. Pada saat ini LAN berbasis pada tekhnologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan Switch, yang mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s.
  • MAN (Metropolitan Area Network) adalah beberapa LAN yang di gabungkan menjadi satu jaringan. Jangkauan MAN antara 10 – 50 KM. Kalo baca di buku-buku MAN termasuk dalam network dalam satu kota yg saling terhubung.  Tapi mendengar cerita dosen waktu di kelas kemaren  sebuah Kampus memiliki 2 Laboratorium Jaringan, LAB 1 di Gedung A dan LAB 2 digedung B. Jika kedua Lab tersebut saling terhubung maka bisa dikatakan MAN. Karena ini juga gabungan dari LAN
  • WAN (Wide Area Network) WAN mencakup area yang lebih luas lagi yaitu antar Kota, Wilayah, atau bahkan antar negeri . Sehingga user bisa saling berkomunikasi dengan user lain walau berbeda lokasi atau daerah.
  • WLAN (Wireless LAN) adalah tekhnologi baru koneksi LAN yang menggunakan Gelombang. tekhnologi yang digunakan adalah 802.11b/g/n (biasa disebut Wi-fi). sering digunakan untuk membangun LAN karena tidak ribet tarik-tarik kabel :D . nah klo tempat-tempat yang biasa menyediakan koneksi LAN dengan sinyal Wifi disebut HOT SPOT (ada yang gratis tapi biasanya di café-café atau di Resto-resto tapi paling ngga harus makan dulu, klo ngga malu sich pesen air putih aja trus internetan sepuasnya :D )

JARINGAN WIFI

Pasti anda semua sudah tau apa itu jaringan  WIFI ,yah digunakan pada area hotspot, dan sinyal wifi bisa menghubungkan berbagai perangkat yang sudah mempunyai support wifi tentunya, speed transfer data wifi jauh lebih bagus dari pada Bluetooth ,karena menggunakan frekuensi yang lebih tinggi, karena secara teori bahwa semakin tinggi frekuensi maka kualitas dan speed pembawaan datanya akan semakin baik, untuk jaman sekarang ini koneksi yang sedang dikembangkan adalah koneksi menggunakan fiber optik, koneksi ini sudah menggunakan pembawaan data lewat cahaya,yang tentunya jauh lebih cepat dari pada koneksi apapun yang ada selama ini, tapi itu akan kita bahas di artikel berikutnya, saat ini kita coba pahami apakah itu jaringan dan sinyal WIFI.. cek it out…
Wi-Fi merupakan kependekan dari Wireless Fidelity, yang memiliki pengertian yaitu sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area Networks – WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Standar terbaru dari spesifikasi 802.11a atau b, seperti 802.11 g, saat ini sedang dalam penyusunan, spesifikasi terbaru tersebut menawarkan banyak peningkatan mulai dari luas cakupan yang lebih jauh hingga kecepatan transfernya
Awalnya Wi-Fi ditujukan untuk penggunaan perangkat nirkabel dan Jaringan Area Lokal (LAN), namun saat ini lebih banyak digunakan untuk mengakses internet. Hal ini memungkinan seseorang dengan komputer dengan kartu nirkabel (wireless card) atau personal digital assistant (PDA) untuk terhubung dengan internet dengan menggunakan titik akses (atau dikenal dengan hotspot) terdekat.

Wi-Fi dirancang berdasarkan spesifikasi IEEE 802.11. Sekarang ini ada empat variasi dari 802.11, yaitu:
802.11a
802.11b
802.11g
802.11n
Spesifikasi b merupakan produk pertama Wi-Fi. Variasi g dan n merupakan salah satu produk yang memiliki penjualan terbanyak pada 2005.

Spesifikasi Wi-Fi
Spesifikasi Kecepatan Frekuensi
Band
Cocok
dengan
802.11b 11 Mb/s ~2.4 GHz b
802.11a 54 Mb/s ~5 GHz a
802.11g 54 Mb/s ~2.4 GHz b, g
802.11n 100 Mb/s ~2.4 GHz b, g, n
Di banyak bagian dunia, frekuensi yang digunakan oleh Wi-Fi, pengguna tidak diperlukan untuk mendapatkan ijin dari pengatur lokal (misal, Komisi Komunikasi Federal di A.S.). 802.11a menggunakan frekuensi yang lebih tinggi dan oleh sebab itu daya jangkaunya lebih sempit, lainnya sama.
Versi Wi-Fi yang paling luas dalam pasaran AS sekarang ini (berdasarkan dalam IEEE 802.11b/g) beroperasi pada 2.400 MHz sampai 2.483,50 MHz. Dengan begitu mengijinkan operasi dalam 11 channel (masing-masing 5 MHz), berpusat di frekuensi berikut:
Channel 1 – 2,412 MHz;
Channel 2 – 2,417 MHz;
Channel 3 – 2,422 MHz;
Channel 4 – 2,427 MHz;
Channel 5 – 2,432 MHz;
Channel 6 – 2,437 MHz;
Channel 7 – 2,442 MHz;
Channel 8 – 2,447 MHz;
Channel 9 – 2,452 MHz;
Channel 10 – 2,457 MHz;
Channel 11 – 2,462 MHz
Secara teknis operasional, Wi-Fi merupakan salah satu varian teknologi komunikasi dan informasi yang bekerja pada jaringan dan perangkat WLAN (wireless local area network). Dengan kata lain, Wi-Fi adalah sertifikasi merek dagang yang diberikan pabrikan kepada perangkat telekomunikasi (internet) yang bekerja di jaringan WLAN dan sudah memenuhi kualitas kapasitas interoperasi yang dipersyaratkan.
Teknologi internet berbasis Wi-Fi dibuat dan dikembangkan sekelompok insinyur Amerika Serikat yang bekerja pada Institute of Electrical and Electronis Engineers (IEEE) berdasarkan standar teknis perangkat bernomor 802.11b, 802.11a dan 802.16. Perangkat Wi-Fi sebenarnya tidak hanya mampu bekerja di jaringan WLAN, tetapi juga di jaringan Wireless Metropolitan Area Network (WMAN).
Karena perangkat dengan standar teknis 802.11b diperuntukkan bagi perangkat WLAN yang digunakan di frekuensi 2,4 GHz atau yang lazim disebut frekuensi ISM (Industrial, Scientific dan Medical). Sedang untuk perangkat yang berstandar teknis 802.11a dan 802.16 diperuntukkan bagi perangkat WMAN atau juga disebut Wi-Max, yang bekerja di sekitar pita frekuensi 5 GHz.
Tingginya animo masyarakat –khususnya di kalangan komunitas Internet– menggunakan teknologi Wi-Fi dikarenakan paling tidak dua faktor. Pertama, kemudahan akses. Artinya, para pengguna dalam satu area dapat mengakses Internet secara bersamaan tanpa perlu direpotkan dengan kabel.
Konsekuensinya, pengguna yang ingin melakukan surfing atau browsing berita dan informasi di Internet, cukup membawa PDA (pocket digital assistance) atau laptop berkemampuan Wi-Fi ke tempat dimana terdapat access point atau hotspot.
Menjamurnya hotspot di tempat-tempat tersebut –yang dibangun oleh operator telekomunikasi, penyedia jasa Internet bahkan orang perorangan– dipicu faktor kedua, yakni karena biaya pembangunannya yang relatif murah atau hanya berkisar 300 dollar Amerika Serikat.
Peningkatan kuantitas pengguna Internet berbasis teknologi Wi-Fi yang semakin menggejala di berbagai belahan dunia, telah mendorong Internet service providers (ISP) membangun hotspot yang di kota-kota besar dunia.

Pengertian Wireless LAN

Wireless adalah suatu koneksi antar satu perangkat dengan perangkat lainnya tanpa menggunakan kabel.

Wireless LAN adalah suatu jaringan komputer yang saling terhubung melalui tanpa kabel. Local Area Network dari komputer maupun dari peralatan lainnya dapat dikembangkan lewat sinyal radio atau gelombang cahaya. Teknologi Wireless LAN ada yang menggunakan frekuensi radio untuk mengirim dan menerima data tanpa adanya membutuhan kabel untuk saling menghubungkan. Akibatnya pengguna mempunyai fleksibilitas yang tinggi dan tidak tergantung pada suatu tempat atau lokasi.

Dizaman era globalisasi ini sudah banyak tempat - tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi yang biasa disebut dengan hotspot. Dengan hal ini memungkinan seseorang dengan komputer dengan kartu nirkabel (wireless card) atau personal digital assistant (PDA) untuk terhubung dengan internet dengan menggunakan titik akses (hotspot) terdekat.

Kelebihan dari WLAN :
1. Mobilitas Tinggi
2. Kemudahan dan kecepatan instalasi
3. Menurunkan biaya kepemilikan
4. Fleksibel
5. Scalable

Kekurangan dari WLAN :
1. Delay yang besar
2. Biaya peralatan mahal
3. Adanya masalah propagasi radio seperti terhalang, terpantul, dan banyak sumber interferensi
5. Kapasitas jaringan menghadapi keterbatasan spektrum
6. Keamanan / kerahasiaan data kurang terjamin

Minggu, 18 September 2011

Macam-macam komputer...

    Penggolongan komputer awalnaya dilakukan berdasarkan besar memory yang digunakan sebagai penyimpan data pada komputer.
 1. komputer dapat di golongkan berdasarkan kemampuan pengolahan data dan bentuk fisiknya
    a. Mainframe merupakan komputer yang memiliki ratusan/ribuan unit processor sehinng kemampuannya sangat besar.mainframe dapat membagi memorinya untuk beberapa pemakai (multiuser) dan dapat menggunakan progam yang berbeda pada saat yang sama (multitasking)
   b. Minicomputer merupakanbentuk mini dari mainframe yang memiliki puluhan unit processor. dan umumnya digunakan sebagai antarmuka antara mainframe dan jaringan komputer.
c. Personal Computer (PC) adalah komputer yang berukuran relatif kecil dan ditujukan untuk satu pemakai (singleuser)
   PC dapat berbentu tower atau desktop
- Tower (menara) merupakan komputer yang memiliki cassing diletakkan denagn posisi berdiri (vertikal)
- Desktop merupakan komputer yang memiliki casing yang di letakkan posisi horizontal
d. Komputer Portabel adalah komputer yang berukuran lebih kecil daripada PC. contohnya adalah desknote, notebook, subnotebook, palmtop
 

2. berdasarkan jenis data yang diolah komputer di bedakan menjadi :
a. komputer analog : digunakan untuk mengolah data kualitatif berdasarkan input dari keadaan lingkungan yang nyata, bekerja secara kontinu dan paralel.
b. komputer digital : digunakan untuk mengolah data kuntitatif
c. komputer hibrid merupakan kombinasi antara komputer digital dan analog.

Sistim Operasi Komputer Tablet

Seperti komputer pada umumnya, komputer tablet juga memerlukan perangkat lunak yang disebut dengan sistim operasi (operating system) untuk mengatur kerja perangkat kerasnya.Ada beberapa sistim operasi yang sering disertakan dalam komputer tablet diantaranya :

Android.
Android merupakan sistim operasi yang bersifat terbuka (open source) yang pertama kali dikembangkan oleh sebuah perusahaan bernama Android Inc., yang selanjutnya pada tahun 2005 perusahaan ini di beli oleh Google. Untuk komputer tablet google mengeluarkan sistim operasi Android 3.0 (Honeycomb), sementara Android 2.3 (Gingerbread) untuk ponsel cerdas.


iOS Apple.
Sistim operasi ini dikeluarkan oleh Apple yang pada awalnya digunakan untuk iPhone namun selanjutnya dikembangkan untuk komputer tablet produksi Apple yang dikenal dengan nama iPad.





Windows 7.
Siapa yang tidak kenal dengan sistim operasi Windows milik Microsoft, Windows 7 merupakan salah satu sistim operasi keluaran Microsoft yang bisa digunakan untuk komputer tablet.





QNX Software System.
Pada tahun 2010 perusahaan ini dibeli oleh RIM, selanjutnya sistim operasi ini digunakan pada komputer tablet BlackBarry PlayBook.
Tips Cara Merawat Komputer Agar  Awet dan Tahan Lama
Supaya awet dan tidak cepat rusak
coba  tips ini

1.
Defrag harddisk secara berkala. Fungsi defrag adalah untuk menata dan mengurutkan file-file harddisk berdasarkan jenis file/data sedemikian rupa sehingga akan mempermudah proses read/write sehingga beban kerja akan lebih ringan yg akhirnya dapat memperpanjang umur harddisk. Caranya klik menu Start > Program > Accesories > System Tool > Disk Defragmenter. Saat menjalankan fungsi ini tidak boleh ada program lain yg berjalan termasuk screensaver karena akan mengacaukan fungsi defrag ini.
2. Aktifkan screensaver Selain bersifat estetis, screensaver mempunyai fungsi lain yg penting. Monitor CRT juga televisi menggunakan fosfor untuk menampilkan gambar. Kalau monitor menampilkan gambar yg sama untuk beberapa saat maka ada fosfor yang menyala terus menerus. Hal ini dapat mengakibatkan monitor bermasalah yaitu gambar menjadi redup/kurang jelas. Lain halnya jika monitor anda adalah LCD, LED yg sudah dilengkapi dengan energy saving, maka screensaver tidak terlalu dibutuhkan lagi. Cara+ mengaktifkan screensaver dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satunya klik Start > Control Panel > Display > klik tab screensaver, kemudian pilih sesuai selera .
3. Ventilasi yang cukup Tempatkan monitor maupun CPU sedemikian rupa sehingga ventilasi udara dari dan ke monitor / CPU cukup lancar. Ventilasi yg kurang baik akan menyebabkan panas berlebihan sehingga komponen/rangkaian elektronik di dalamnya akan menjadi cepat panas sehingga dapat memperpendek umur komponen tsb. Oleh karena itu usahakan jarak antara monitor/CPU dengan dinding/tembok minimal 30 cm. Kalau perlu pasang kipas angin di dalam ruangan.
4. Pakailah UPS atau stavolt.Pakailah UPS untuk mengantisipasi listrik mati secara tiba-tiba yg dapat mengakibatkan kerusakan pada harddisk. Kalau terpaksa tidak ada UPS, pakailah Stavolt untuk mengantisipasi naik turunnya tegangan listrik.
5. Tutup / close program yg tidak berguna Setiap program yg diload atau dijalankan membutuhkan memory (RAM) sehingga semakin banyak program yg dijalankan semakin banyak memory yg tersita. Hal ini selain dapat menyebabkan Kompie berjalan lambat (lelet) juga beban kerja menjadi lebih berat yg akhirnya dapat memperpendek umur komponen/Kompie.

6.
Install program antivirus dan update secara berkala Untuk dapat mengenali virus/trojan2 baru sebaiknya update program antivirus secara berkala. Virus yg terlanjur menyebar di komputer dapat membuat anda menginstall ulang Kompie. Hal ini selain membutuhkan biaya juga akan menyebabkan harddisk Ente akan lebih cepat rusak dibanding apabila tidak sering diinstall ulang.
7. Bersihkan Recycle Bin secara rutinSebenarnya file/folder yg kita hapus tidak langsung hilang dari harddisk karena akan ditampung dahulu di Recycle Bin ini dengan maksud agar suatu saat apabila anda masih membutuhkannya dapat mengembalikan lagi. Recycle Bin yg sudah banyak juga akan menyita ruang harddisk yg dapat menyebabkan pembacaan harddisk jadi lelet.Caranya jalankan Windows Explorer > klik Recycle Bin > klik File > klik Empty Recyle Bin Atau  dapat menjalankan fungsi Disk Cleanup Caranya Klik Start > Program > Accessories > System Tool > Disk Cleanup > kemudian pilih drive yg mau dibersihkan > setelah itu centangilah opsi Recycle Bin kalau perlu centangi juga yg lain (seperti temporary file, temporary internet file), setelah klik OK.
8. Jangan meletakkan Speacker Active terlalu dekat dengan monitor Karena medan magnet yang ada pada speaker tersebut akan mempengaruhi monitor yaitu warna monitor menjadi tidak rata atau belang-belang.
9. Uninstall atau buang program yg tidak berguna Ruang harddisk yg terlalu banyak tersita akan memperlambat proses read/write harddisk sehingga beban kerjanya akan lebih berat sehingga harddisk akan cepat rusak.
10. Bersihkan motherboard & periferal lain dari debu secara berkala. Setidaknya enam bulan sekali hal ini harus dilakukan. Buka casingnya terlebih dahulu kemudian bersihkan motherboard dan periferal lain (RAM, Video Card, Modem, Sound Card, CDR/CDRW/DVRW, TV Tuner) dengan sikat halus. Pada saat komputer tidak digunakan tutuplah komputer (monitor, CPU, keyboard/mouse) dengan cover sehingga debu tidak mudah masuk ke dalam Kompie.
11. Pasang kabel ground. Apabila casing nyetrum, ambil kabel dengan panjang seperlunya, ujung satu dihubungkan dengan badan CPU (pada casing) sedangkan ujung yg lain ditanam dalam tanah. Hal ini akan dapat menetralkan arus listrik yg nyasar sehingga dapat membuat komponen elektronik lebih awet.

Posisi Baik Dan Benar Saat Menggunakan Komputer

Ketika kita menggunakan komputer dan kadang-kadang kita merasakan rasa lelah, nyeri khususnya dibagian tangan, atau mata terasa penat, Hal tersebut bisa disebaban karena kita salah didalam mengatur posisi anggota tubuh kita. Kita harus mengatur posisi sehat di depan komputer, seperti pada tulisan sebelumnya mengenai lelah ketika mengetik di depan komputer yang ‘diadopsi’ dari posisi ketika bermain piano.

Mungkin ada baiknya kita mulai sekarang mengatur letak komputer atau posisi tubuh kita ketika menggunakan komputer, apalagi jika kita rutin menggunakannya dan cukup lama penggunaannya. Bagaimana sich posisi sehat tersebut? Berikut ini beberapa kiat yang bisa kita terapkan;
Posisi Tubuh

Badan pada posisi tegak didepan komputer dan jarak pandang antara mata dan monitor sekitar 45-70cm.

Letak posisi Komputer

Bagi pengguna komputer desktop, sesuaikan posisi keyboard, monitor, dan mouse agar kita bisa mendapatkan posisi yang cocok untuk tubuh kita (seperti pada no 1).

Penggunaan Mouse

Ketika menggunakan mouse usahakan agar pergelangan tangan berada pada posisi tidak menggantung atau lebih rendah dari mouse. Usahakan agar posisinya sejajar antara pergelangan tangan dan mouse. Posisi jari tangan usahakan agar selalu lurus ketika ‘idle’.

Penggunaan Keyboard

Seperti pada penggunaan mouse, ketika menggunakan keyboard usahakan agar selalu sejajar seperti terlihat pada gambar.